
Palembang – Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang, Adrianus Amri menggelar kegiatan Bimbingan Teknis Peningkatan Kualitas Layanan Publik di Bidang Pendidikan.
Melalui Forum Komunikasi Masyarakat ini, ia mengundang guru, tenaga pendidik, kepala sekolah, komite sekolah, serta berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait. Kegiatan ini, yang diselenggarakan pada Kamis (14/11/2024) di Gedung Kebon Gede bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan pendidikan di Palembang sesuai Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 16 Tahun 2017.
Amri menjelaskan bahwa Forum Komunikasi Masyarakat ini dimaksudkan untuk menciptakan pemahaman bersama dan mencari solusi antara penyedia layanan pendidikan dan masyarakat.
“Melalui diskusi mengenai rancangan, penerapan, dampak, serta evaluasi kebijakan, kami berharap dapat merumuskan kebijakan yang lebih efektif guna meningkatkan mutu layanan publik,” ujarnya.
Ia menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dan penyelenggara layanan pendidikan dalam mempercepat peningkatan kualitas layanan publik. “Keterlibatan semua pihak akan membangun sistem layanan yang lebih adil, transparan, dan akuntabel,” kata Amri.
Melalui peningkatan kualitas pelayanan ini, masyarakat dan OPD dapat memanfaatkan berbagai layanan pendidikan seperti legalisir ijazah, layanan mutasi siswa, pengajuan Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN), rekomendasi pindah rayon, hingga pengajuan cuti bersalin bagi PNS.
“Dengan sistem PPDB online yang sudah berjalan, peningkatan kualitas pelayanan akan semakin memudahkan akses orang tua dalam mendaftarkan anak mereka ke sekolah,” jelasnya.
Hi, this is a comment.
To get started with moderating, editing, and deleting comments, please visit the Comments screen in the dashboard.
Commenter avatars come from Gravatar.